Rabu, 05 Oktober 2016

Punya Logat Perancis, Maxime Bouttier Sering Ditolak Produser

punya aksen perancis maxime bouttier sering ditolak produser
Maxime Bouttier adalah aktor dan model yang memiliki garis keturunan darah blasteran Indonesia Perancis, karena sang ayah yang asli perancis dan ibu asli Indonesia lebih tepatnhya Bali. Ia pun dari umur 3 tahun sudah tinggal di Bali karena sang ayah yang pekerjaannya sebagai chef, bekerja di hotel di daerah Bali.

Ketika duduk di bangku sekolah dasar inilah Maxime sudah tertarik tentang dunia theater yang ada di sekolahnya. Dan sejak itu, dirinya mulai senang dengan dunia seni peran dan memilihnya sebagai jalan hidupnya.

Setelah lulus SMA ia pun coba masuk dunia akting, tapi ternyata itu tak berjalan mulus, Maxime Bouttier pun sering ditolak produser, sebab aksen atau logat bahasa Perancisnya yang masih terasa tebal, dan juga bahasa Indonesianya belumlah terlalu lancar dan lugas.

Maxime bercerita ketika di rumah ia kerap memakai bahasa Perancis saat berbicara dengan anggota keluarganya, ia bahkan juga menggunakan aksen Bali, dan juga bisa digabungkan. Maka untuk mengatasi hal tersebut, aktor kelahiran Poitire, Perancis, 23 April 1993 ini sering membaca buku berbahasa Indonesia, yang cukup memberi pengaruh besar ia bisa berlatih bahasa Indonesia.

Nah sekarang dengan semakin lancarnya ia bebrbahasa Indonesia, ditunjang aktingnya dan paras wajah tampannya, Maxime Bouttier pun sudah banyak membintangi Film dan juga sinetron, FTV juga.

Jangan Lupa Share Ya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar